Yvo and utiketIndonesia

Arus Mudik, Bandara-bandara AP II Dipadati 3 Juta penumpang

10 Jun 2019 15:41:29

nasional.tempo.co

Angkutan Lebaran sejak H-7 sampai menjelang H+3 di Bandara-Bandara yang dikelola oleh PT. Angkasa Pura II (persero) dipastikan menembus 3 juta penumpang. Sementara pergerakan pesawat, mencapai 23.500 pergerakan.


Sebelumnya puncak arus mudik terjadi di H-4 atau ditanggal 1 Juni 2019 di mana pergerakan penumpangnya naik kurang lebih sebesar 30 persen dibanding dengan sebelum angkutan lebaran. Untuk puncak arus balik jatuh pada H+3 atau tanggal 9 Juni 2019 dengan presentasi kenaikan yang sama.


VP of Corporate Communication PT Angkasa Pura II (Persero) Yado Yarismano mengatakan jumlah pemudik dengan pesawat memang biasanya semakin meningkat pada weekend menjelang Hari Raya Idul Fitri. Ini karena, memang ada cuti bersama dan anak-anak juga sudah libur sekolah serta akan naik lagi pada weekend setelah untuk arus balik.


Baca cerita lengkap: nasional.tempo.co

Posts yang sama