Yvo and utiketIndonesia

Setelah Tutup karena Diterjang Banjir Bandang, Bandara di Masamba Kembali Beroperasi

29 Jul 2020 03:41:20

regional.kompas.com

Bandara Andi Jemma di Masamba, Luwu Utara, Sulawesi Selatan, kembali beroperasi secara normal mulai hari ini, Selasa (28/7/2020).


Setelah banjir bandang di Luwu Utara pada Senin (13/7/2020), Bandara Andi Jemma sempat berhenti operasionalnya selama 13 hari.


Pasalnya, lumpur yang dibawa banjir bandang sempat menutupi landasan pacu bandara. Sebagian pagar bandara juga rusak karena terjangan banjir.


“Bandara diterjang banjir bandang yang menyebabkan fasilitas bandara tak bisa dipakai, dan harus di-recovery selama 13 hari dan hari ini sudah bisa beroperasi kembali,” kata Kepala Bandara Andi Jemma Masamba, Mohammad Sabu, saat dikonfirmasi, Selasa (28/07/2020).


Setelah kembali beroperasi, bandara ini sudah melayani penerbangan Susi Air dengan yang menuju Kecamatan Seko dan Kecamatan Rampi di Luwu Utara.



Baca cerita lengkap: regional.kompas.com

Posts yang sama