Yvo and utiketIndonesia

Ayam Inasal Khas Bacolod

Ayam Inasal Khas Bacolod

24 Des 2014 07:14:00

Berbagai olahan dari ayam biasanya dapat ditemukan dengan mudah di berbagai belahan dunia, salah satunya di Bacolod, Filipina yang memiliki makanan khas bernama ayam inasal. Walaupun hanya berupa masakan berbahan dasar ayam dan berbentuk seperti ayam panggang biasa, namun makanan ini sangat terkenal di Asia. Perbedaannya adalah rasanya yang khas.

Ayam inasal terbuat dari potongan ayam yang direndam dalam jahe, serai, cuka dan jeruk kalamansi kemudian dipanggang dan diolesi dengan minyak annatto sehingga membuat daging ayam menjadi kemerah-kemerahan. Tidak seperti ayam panggang pada umumnya, ayam inasal ini memiliki citarasa asam dengan daging yang lembut. Biasanya ayam inasal ini disajikan bersama nasi. Rasa masakan ini sangat lezat. Rasanya tidak manis, namun lebih ke rasa asam. Meski begitu, dijamin masakan ini sangat cocok untuk lidah orang Indonesia.

Jika sedang berkunjung ke kota Bacolod, Anda wajib mencicipi makanan satu ini. Warung-warung yang menjual menu ayam inasal pun bertebaran di banyak tempat dan mudah ditemukan, diantaranya Mang Inasal, Bernadette, Manokan Country dan Chicken House.

Posts yang sama