Informasi turis
Yang dapat ditemui
Di Kampung Jepak, anda dapat melihat ragam kehidupan tradisional kampung nelayan ini. Monumen Dewan Negara juga bisa anda lihat di Bintulu untuk berwisata sejarah. Taman Tumbina dengan berbagai koleksi hewan dan pemandangan alamnya yang indah juga bisa anda jadikan tujuan wisata saat berada di Bintulu. Arsitektural Kuil Kuan Ying Tong yang merupakan satu-satunya kuil China di Bintulu juga tak kalah seru untuk dilihat. Berbagai festival yang diadakan setiap tahunnya juga sangat menarik untuk disaksikan seperti Bintulu Regatta, An Evening in Bintulu dan International Kite Festival Borneo.
Yang dapat dilakukan
Pantai Tanjung Batu merupakan spot yang cocok untuk bersantai, jogging maupun berjalan-jalan menikmati keindahan pantai yang menawan. Memancing ikan pun bisa anda lakukan sepuasnya di muara Sungai Kemena, Sungai Tubu, Tutau dan Jelalong. Untuk urusan belanja selalu ada tempat di setiap kota wisata, seperti halnya Bintulu yang memiliki kawasan pusat perbelanjaan utama yang bernama Medan Jaya. Berburu kuliner tradisional pun bisa anda dapatkan dengan mudah di Pasar Utama dan Pasar Tamu Bintulu. Pasar Malam Bintulu juga tak kalah seru untuk berburu berbagai kuliner lokal dan barang-barang khas lainnya.
Makanan yang harus dicoba
Belacan dan cincaluk merupakan makanan khas Bintulu yang berbahan dasar udang. Kedua jenis produk lokal ini bisa diolah menjadi berbagai masakan seperti sambal belacan dan kangkung belacan. Roti canai, nasi campur dan siew pau yang merupakan makanan khas Bintulu dengan daging babi juga bisa anda dapatkan di kota ini.
Bagaimana sampai ke Bintulu
Terbang ke Bintulu: Bintulu melalui jalan udara di layani oleh Bintulu Airport. Bintulu Airport terletak sekitar 5 km barat daya dari Bintulu. Taksi ke kota dari Bintulu Airport akan dikenakan MYR 35. Baca lebih lanjut tentang Bintulu Airport atau cari penerbangan ke Bintulu