Yvo and utiketIndonesia

Perbedaan Partner dan Member Utiket

Perbedaan Partner dan Member Utiket

20 Agu 2013 01:20:00

Seperti yang sudah Anda tahu bahwa utiket.com merupakan situs yang membantu Anda untuk menemukan harga tiket pesawat pilihan Anda. Dalam membantu Anda, Utiket menawarkan banyak kemudahan seperti sistem pencarian yang mudah dan update serta program mitra/partner  dan member. Mungkin sebagian dari Anda masih banyak yang bertanya apakah perbedaan antara mitra/partner dan member Utiket? Berikut sedikit penjelasan yang bisa menjawab pertanyaan Anda.

Mitra/Partner Utiket

Utiket mempunyai partner yang tersebar di hampir seluruh kota besar di Indonesia. Saat ini Utiket mempunyai partner lebih dari 400 agen perjalanan yang siap untuk membantu Anda dalam melakukan pemesanan tiket.  Tidak semua orang bisa bergabung menjadi partner Utiket. Ada dua syarat yang harus dipenuhi sebelum Anda bisa begabung menjadi partner Utiket.

Syarat yang pertama, Anda sudah harus berjualan tiket. Kenapa? Karena Utiket tidak berjualan tiket dan partner Utiket ini yang akan membantu konsumen untuk melakukan reservasi tiket. Lebih gampangnya, konsumen yang melakukan pemesanan tiket melalui website Utiket akan diarahkan ke partner Utiket atau maskapai. Konsumen bebas memilih siapa yang mereka percaya untuk melayani pemesanan tiketnya.

Syarat yang kedua, untuk menjadi partner Utiket harus sudah memiliki website atau minimal blog. Setelah mendaftar menjadi partner Utiket, Anda bisa memasang widget Utiket. Widget ini tentu saja akan lebih memudahkan partner Utiket dalam melayani konsumen mereka karena partner tidak perlu mencari penerbangan satu persatu dari beberapa situs maskapai. Widget Utiket akan dengan mudah membandingkan harga antara maskapai satu dan maskapai lainnya. Untuk mendaftar menjadi partner sendiri free alias gratis tanpa biaya apapun. Namun harus diingat, kedua syarat di atas wajib dipenuhi terlebih dahulu.

Member Utiket

Berbeda dengan partner Utiket, siapa saja bisa menjadi member Utiket dan tanpa syarat apapun. Menjadi member Utiket akan memudahkan Anda terutama jika Anda sering bepergian menggunakan pesawat terbang. Ada beberapa keuntungan yang bisa Anda peroleh saat menjadi member Utiket, antara lain Anda bisa menggunakan fasilitas price alert yang ada di utiket. Dengan fasilitas ini Anda bisa mengatur price alert atau tanda peringatan melalui email atau sms langsung dari Utiket jika di rute yang Anda pilih tersedia harga yang Anda inginkan. Asiknya lagi, Anda bisa mengatur sendiri price alert Anda. Anda juga bisa mendapatkan informasi terupdate tentang penerbangan promo untuk rute yang sering Anda pilih, serta banyak lagi keuntungan yang bisa Anda dapatkan.

Mendaftar menjadi member Utiket juga tanpa biaya apapun alias free dan ingat, siapapun boleh mendaftar tanpa syarat dan ketentuan. Perbedaan lainnya, semua partner Utiket secara otomatis telah bergabung juga menjadi member Utiket, tapi untuk member Utiket belum tentu menjadi partner Utiket, mengingat adanya syarat dan ketentuan untuk bergabung menjadi partner. Yang paling penting menjadi partner ataupun member Utiket nggak akan rugi kok, malahan Anda akan sangat dimudahkan. Mari bergabung menjadi bagian dari utiket.com.

Posts yang sama